FJM Gelar HPN Di Desa Tulung


jagadpos.id, Madiun - Ada yang berbeda yang di lakukan para wartawan dan jajaran perangkat Desa Tulung Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun, untuk memperingati HPN (hari pers nasional ) 2020.

Jajaran pengurus dan anggota FJM (forum jurnalis madiun) melakukan pemotongan tumpeng yang di lakukan Ketua FJM Gogot Elianto diserahkan Kepala Desa Tulung, Karno, setelah itu dilanjukan  dengan membantu sembako dan uang untuk masyarakat kurang mampu, Wantini (87) dan Sarimah (65) di Dusun Sumberagung Desa Tulung Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun, Minggu (23/2/2029).

Sukarno, Kepala Desa Tulung mengucapkan terima kasih, semoga dengan bertambahnya usia Pers bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta bisa saling kerja sama yang baik antara Pers dan Pemerintah, "sehingga bisa  terwujud kinerja yang harmonis, terima kasih teman-teman FJM tidak diduga dan disangka Desa Tulung di jadikan tempat hari Pers," ujarnya.

Sementara Ketua FJM Gogot Elianto mengatakan, pada Hari Pers Nasional (HPN), kami berbagi dengan masyarakat kurang beruntung," jangan dilihat bantuan yang di berikan, namun anggaplah ini merupakan kasih dan silahturohmi teman-teman FJM," ujarnya.(s.rud)

Reactions

Post a Comment

0 Comments

Partner Links